Gambar disamping adalah excel buat windows 7 dan yang saya tutorialkan adalah excel windows xp. tapi jangan kawatir karena konsep kerjanya sama dan caranya juga sama walaupun nama menu agak beda.Kembali pada judul posting ,pada saat bekerja dengan excel , ada kalanya arus listrik mati tiba-tiba sehingga membuat kita kehilangan hasil kerja yang belum sempat disimpan . Untuk mencegah masalah seperti ini, kita dapat mengatur agar excel menyimpan pekerjaan kita setiap selang waktu tertentu secara otomatis.
Yang perlu kita lakukan adalah mengaktifkam Save-Recover dan mengatur selang waktu penyimpanannya. Langkah untuk mengaktifkan Save AutoRecover adalah sebagai berikut:
1. Dari menu tool, klik options.
2. Klik tab Save.
3. Pada bagian Settings, beri tanda cek di Save AutoRecover info.
4. Memasukkan waktu yang diinginkan. Dan tempatkan file dimana file akan disimpan di AutoRecover save location.
5. Klik tombol OK.
Setelah itu jika anda penasaran . Silahkan dicoba . Tunggu beberapa menit sesuai waktu yang dimasukan . Kemudian silahkan cek file di tempat penyimpan data yang telah dikehendaki tadi.
Thursday, August 25, 2011
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment